Ket Foto : Nampak suasana keluarga besar Kodim 1621/TTS menggelar doa bersama
Laporan Reporter SUARA TTS.COM,Erik Sanu.
SUARA TTS.COM | SOE – Kodim 1621/TTS menggelar doa dan tahlilan bersama secara virtual untuk mengenang dan mendoakan wafatnya Danrem 161 Wira Sakti, Almarhum Brigjen TNI Iman Budiman SE.
Doa bersama dilakukan Jumat,23/12/2022 tepat pada hari yang ke 40 meninggalnya almarhum. Doa bersama dilakukan oleh keluarga besar Kodim 1621/TTS sesuai agama dan kepercayaan masing masing.
Dimana, untuk yang beragama Islam melaksanakan pembacaan surat Yasin dan Tahlilan di Musholla , untuk yang beragama Hindu bertempat di Pura Giri suci So’e sedangkan umat Nasrani bertempat di Aula Makodim 1621/TTS.
Dandim 1621/TTS, Letkol Arm Roni Hermawan, SH.MM pada kesempatan tersebut mengatakan kematian akan dialami oleh semua manusia dan itu adalah rahasia Ilahi.
“Kita harus mengambil hikmah , karena semua akan mengalaminya tetapi semua itu rahasia dari ilahi, tinggal menunggu saja”, ujarnya.
Oleh karna itu dirinya mengajak semua untuk selalu mengenang dan mendoakan almarhum agar dilapangkan kuburnya, diampuni segala dosa dosanya dan diterima semua amal ibadahnya oleh Allah SWT.
“Sebagai umat manusia,kita saling mendoakan apa yang kita Ijabah. Semoga Allah SWT mengabulkanya amin ya rabbal alamin” urai Dandim Roni.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota Kodim 1621/TTS, yang telah mendo’akan almarhum Brigjen TNI Iman Budiman.
Di tempat terpisah, doa bersama umat Nasrani Dipimpin oleh Sertu Hengky Sodakh sedangkan umat Hindu dipimpin oleh Praka Ketut Winarta di Pura Giri suci So’e.
Acara do’a bersama dalam rangka memperingati 40 hari wafatnya Danrem 161 Wira Sakti tersebut oleh keluarga besar Kodim 1621/TTS berjalan dengan lancar dan khidmat.
**Sumber@Pendim1621TTS**