Dompet dhuafaPenyaluran bantuan

LKC Dompet Dhuafa NTT, Kemenag Kota Kupang, dan BKMT Gelar Senam, Skrining PTM, dan Bantuan Nutrisi untuk Anak Stunting serta Lansia

10
×

LKC Dompet Dhuafa NTT, Kemenag Kota Kupang, dan BKMT Gelar Senam, Skrining PTM, dan Bantuan Nutrisi untuk Anak Stunting serta Lansia

Sebarkan artikel ini

Kupangonline.com-Kupang-Namosain, 29 November 2024, LKC Dompet Dhuafa NTT melalui program Pos Sehat berkolaborasi dengan Kemenag Kota Kupang, Pokjaluh dan BKMT Kota Kupang melakukan kegiatan Senam, Skrining kesehatan dan Pembagian Paket dalam rangka memperingati HKN ke 60, HAB Kementrian Agama RI ke 79 dan HUT Kemenag Kota Kupang ke 21.

Hari Kesehatan Nasional (HKN) tahun 2024 jatuh pada tanggal 12 November dan mengusung tema “Gerak Bersama, Sehat Bersama”. Tema ini mengajak masyarakat untuk menjaga kesehatan, membangun semangat dan optimisme, serta menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Di tengah meningkatnya ancaman penyakit tidak menular seperti diabetes, hipertensi dan penyakit jantung, masyarakat diharapkan untuk mulai bergerak bersama, baik dalam arti fisik maupun kolaborasi antar individu dan antar organisasi.

Kegiatan dimulai jam 07.00-10.00 Wita, peserta yang hadir saat kegiatan ini Kepala Kemenag Kota Kupang beserta jajarannya, Perwakilan Puskemas Alak, Balita Stunting dari 3 Posyandu Binaan LKC sebanyak 38 orang, Lansia dari 2 Posyandu Lansia binaan LKC sebanyak 50 orang, ibu – ibu pengurus BKMT Kota Kupang, serta masyarakat umum di wilayah kelurahan Namosain.

Kegiatan dilaksanakan di Pantai Namosain Kelurahan Namosain Kecamatan Alak. Rangkaian kegiatan diawali dengan pendaftaran dan dilanjutkan dengan Senam sehat bersama, kemudian pengecakan tekanan darah dan kadar gula darah dan asam urat.

Setelah skrining dilanjutkan dengan Sambutan oleh Kepala Kemenag Kota Kupang Bapak Antonius Nggaa Rua, S.Ag, dilanjutkan dengan sambutan dari LKC Dompet Dhuafa NTT yang diwakili oleh PIC Pos Sehat (Rasyidah Awaliah Saputri) dan ditutup dengan Penyuluhan terkait Stunting dan Penyakit tidak menular oleh Pak Yohan dari PKM Alak, serta pembagian paket nutrisi (telur, susu dan biskuit untuk balita stunting dan paket sembako berupa beras 5kg dan minyak goreng untuk lansia). Balita Stunting sebanyak 38 orang dan Lansia sebanyak 50 orang.

Jumlah yang terskrining sebanyak 51 orang dengan hasil 3 orang terdeteksi HT dan 3 orang DM. Peserta yang hadir dikegiatan ini sebanyak 199 orang.

Kepala Kemenag Kota Kupang dalam sambutannya mengatakan dengan adanya kegiatan ini, semoga Lansia diusia senjanya tetap sehat dan untuk anak – anak yang hari ini yang masih masuk kategori stunting segera berubah status gizinya. Dan kegiatan – kegiatan kolaborasi seperti ini sangat bagus.

Pada hari ini yang mendapatkan paket adalah 38 orang balita Stunting dan 50 orang Lansia, harapannya apa yang diberikan dapat bermanfaat. “ucap Rasyidah Awaliah Saputri (PIC Program Pos Sehat Kupang).

Asmawati Mahmud (58 Tahun) mengucapkan banyak terima kasih karena Kemenag Kota Kupang dan BKMT serta LKC sudah peduli dengan Lansia dan anak – anak Stunting di Kelurahan Namosain.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk mendeteksi secara dini penyakit tidak menular khususnya Diabetes dan hipertensi pada masyarakat dan juga bersama stakeholder lain dalam penanganan Stunting di 3 posyandu binaan LKC.***

#SehatMilikSemua

#LKCDompetDhuafa

#DompetDhuafa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *